MAY 28, 2017@12:00 WIB | 653 Views
Sepatu Adidas EQT 93/16 jelas memiliki desain layaknya sebuah running shoes, namun produk luncuran terbarunya hasil kerjasama dengan butik alas kaki berbasis di Belgia, Avenue, bukanlah jenis sepatu yang Anda gunakan untuk jogging sehari-hari. Mengapa? Karena Avenue telah memberikan sentuhan khusus khasnya, yakni kemewahan.
Avenue menyebutnya inspirasi baru untuk sneaker luxurious, berbahan kain Scandinavia. Sepatu sport mewah ini adalah hasil desain dari Lina Fredriksson, pendiri Avenue, berkolaborasi dengan Michael Hernandez, studio desain Bruin Co. dan Oregon's High Street Gallery. Bersama-sama, mereka menggali akar Skandinavia dari Fredriksson untuk mendapatkan inspirasi.
Semuanya, mulai dari konstruksi ke siluet hingga ke kain penutup, seluruhnya berhubungan dengan furniture berkelas. Bagian atas terbuat dari kulit anilin - bahan yang biasanya digunakan untuk pelapis furniture mewah. Detail bordir dijahit langsung ke kain, seperti desain kain motif Skandinavia.
Hasilnya? Sepatu sneaker yang classy dan stylish dengan nuansa desain unik. Adidas EQT 93/16 edisi terbatas hadir dalam warna cokelat dan hitam, dijual seharga $200 atau sekitar Rp 2,6 juta. Peluncuran global untuk sepatu ini mulai tanggal 3 Juni. Fine piece of art. [leo/timBX]