MENU
icon label
image label
blacklogo

Aktivitas Outdoor Makin Stylish dengan Kacamata Bundar

SEP 10, 2020@10:00 WIB | 1,306 Views

Saat pembatasan aktivitas luar rumah mulai dilonggarkan, saatnya kita menghabiskan lebih banyak waktu di luar ruangan. Tentu saja beraktivitas di luar membuat terik matahari terasa nyaman di kulit setelah terkurung begitu lama, namun itu tak membantu kesehatan mata. Oleh karena itu, tak ada salahnya melengkapi penampilan dengan kacamata andalan untuk melindungi mata sekaligus menambah gaya.

Untuk penampilan maksimal, saatnya Anda keluar dari gaya kacamata hitam yang umum dan beralih ke model lingkaran. Selama beberapa tahun terakhir, model ini telah menempati puncak tren karena menggabungkan sisi futuristik dan nostalgia. Mengenakan kacamata ini sekaligus menegaskan kepribadian Anda yang menarik, berani, dan berbeda. Sejumlah tokoh yang dikenal berkat kacamata bundar termasuk John Lennon, Ozzy Osbourne, Samuel L.Jackson, Johnny Depp, Elton John, dan masih banyak lagi. Simak rekomendasi kacamata bundar yang layak Anda pertimbangkan.

1. Mr. Peachy

Kacamata dari Mr Peachy dengan pelindung samping menekankan gaya steampunk dengan sangat kokoh. Ini dapat menjadi pilihan awal apabila Anda masih ragu-ragu menggunakan kacamata teashade. Dengan desain menarik dan tampilan mewah, kacamata ini dibanderol dengan harga terjangkau sekitar $89 dolar AS atau Rp875 ribu rupiah.

2. Ray-Ban RB 2180

Model yang satu ini menggabungkan bentuk bulat klasik dengan sentuhan bingkai tanduk. Bingkai Ray-Ban yang bermotif ini melengkapi gaya busana apa pun yang Anda kenakan.

3. Vint dan York Juice Joint

Kacamata ini hadir dengan ukuran sempurna, tidak terlalu besar di wajah. Lensanya proposional dengan gradien kuning membuat dunia  terlihat seperti musim panas tanpa akhir.

4. Northern Lights Optic NL6

Terinspirasi oleh kacamata pendaki gunung kuno, bingkai dari NL menggabungkan tampilan nostalgia penjelajah Arktik dengan bakat futuristik. Panel kulit di samping tidak hanya untuk penampilan saja, karena ini juga menghalangi silau dari lereng gunung bersalju, bukit pasir, atau bahkan hutan beton.

5. Persol PO3208S

Kacamata yang satu ini hadir dengan bentuk lonjong dengan bingkai tegas dan bermotif. Pelipisnya ramping dilengkapi dengan detail yang canggih, menjadikannya pilihan yang menarik.

6. Vint and York Charleston

Berbeda dari kacamata sebelumnya, model yang satu ini hadir dengan bingkai ganda terpisah. Bagian kaca kiri-kanan dihubungkan dengan komponen lengkung dan nosepad. Di bagian atas, ada bingkai berpotongan lurus sejajar yang dijamin menampilkan gaya retro kental yang kembali tren. [yub/asl/timBX]

Tags :

#
kacamata bundar,
#
gaya hidup,
#
mr peachy

X