MENU
icon label
image label
blacklogo

Liam Hemsworth akan Gantikan Henry Cavill di Musim Keempat The Witcher

OCT 31, 2022@10:00 WIB | 774 Views

Netflix baru saja secara resmi mengumumkan bahwa musim keempat The Witcher sudah masuk dalam tahap pra-produksi, menjelang perilisan Musim ketiga. Karakter Geralt of Rivia tidak akan lagi diperankan oleh Henry Cavill dan akan digantikan oleh Liam Hemsworth

Setelah tiga musim bertualang sebagai Geralt of Rivia, sang bintang mengumumkan melalui Instagram bahwa dia akan mewariskan pedang dan medali School of Wolf-ke Witcher baru. Sebagai pengganti Cavill, Liam Hemsworth akan memerankan sang Butcher of Blaviken di Season 4 saat dirilis nanti.

"Perjalanan saya sebagai Geralt of Rivia telah dipenuhi dengan pertarungan dengan monster dan petualangan, dan sayangnya, saya akan 'menggantung' medali dan pedang saya untuk Season 4," kata Cavill dalam sebuah pernyataan.

"Sebagai pengganti saya, Mr. Liam Hemsworth yang fantastis akan mengambil jubah sang White Wolf. Saya mewariskan karakter ini kepan Hemsworth dengan rasa hormat atas waktu yang dihabiskan dan kesempatan kepada saya untuk menghadirkan karakter Geralt dan saya sangat antusias untuk melihat Liam mengambil peran ini." lanjut Cavill

Sepanjang perjalanan karirnya sebagai Geralt, Cavill terbukti menjadi pilihan casting yang sempurna untuk karakter tersebut, terutama karena kecintaannya pada waralaba video game The Witcher. Penampilannya sebagian besar berkontribusi pada kesuksesan serial Netflix tersebut, menjadi menjadi salah satu serial andalan platform streaming tersebut.

Keputusan Cavill hengkang dari proyek The Witcher tidak lama setelah pengumuman bahwa dia kembali ke DCEU sebagai Superman untuk film-film di masa mendatang, sebuah langkah yang kemungkinan akan memadati jadwalnya dalam waktu dekat.

ada juga rumor yang menyebutkan, bahwa hengkangnya Cavill disebabkan oleh pernyataan para eksekutif proyek serial The Witcher, yang mengatakan bahwa mereka tidak suka dengan The Witcher versi novel dan game-nya

Liam Hemsworth akan memikul beban yang cukup berat untuk menghidupkan kembali karakter Geralt of Rivia, karena karakter tersebut sudah melekat kepada Cavill.

Liam pernah mendapatkan satu nominasi Emmy untuk Most Dangerous (2020) dan menjadi favorit penggemar di waralaba The Hunger Games dengan berperan sebagai Gale Hawthorne.

The Witcher Season 3 sendiri akan tayang perdana pada pertengahan 2023 dan mengadaptasi entri kedua dari seri lima buku Andrzej Sapkowski, The Witcher Saga, The Time of Contempt.

Baca Juga: Netflix: The Witcher Season 3 Tayang Perdana di Pertengahan Tahun 2023

Setelah episode final Season 2 yang menegangkan, musim ketiganya akan berfokus pada hubungan Geralt dan Ciri (Freya Allan) saat mereka mengetahui sejauh mana kekuatannya.

Yeneffer (Anya Chalotra) dan Geralt akan pergi bersama Ciri ke benteng Aretuza di Pulau Thanedd, melibatkan mereka dalam konflik politik yang rumit. [dera/timBX] berbagai sumber.

Tags :

#
liam hemsworth,
#
henry cavill,
#
netflix,
#
the witcher,
#
berita series

X