APR 28, 2023@16:36 WIB | 658 Views
Raksasa fast food McDonald's menjalin kerja sama dengan salah satu manga terkenal saat ini, One Piece. Kerja sama yang terjalin diwujudkan dalam menu burger dan tidak hanya satu burger tapi ada empat burger bertema manga karya Eiichiro Oda ini.
Menu burger One Piece akan tersedia secara terbatas. Sialnya, lagi blackpals hanya bisa mendapatkan dan menikmati menu spesial ini di gerai-gerai McDonald's Jepang saja.
Keempat burger tersebut adalah Chicken Tatsuta Burger, Chicken Tatsuta Burger beraroma Yuzu, Rice Chicken Tatsuta Yoru Mac, dan Chicken Tatsuta Burger Yoru Mac beraroma Yuzu. Dari keempat menu ini, dua burger menggunakan bun roti biasa, sedangkan dua lagi menggunakan bun dari nasi yang telah dipadatkan. Namun untuk menu yang menggunakan bun nasi hanya bisa dipesan lewat 5 sore.
Selain burger, McDonalds juga melengkapi minumannya dengan nuansa dunia bajak laut yakni McFizz dan McFloat Natural Yogurt Flavor. Ada juga kentang goreng berbumbu untuk melengkapi menu burger.
Untuk harganya, burger edisi spesial ini akan dibanderol dengan harga 420 Yen (Rp 46.000) hingga 510 Yen (Rp 56.000) untuk tiap masing-masing paket burger. Serunya lagi, McDonald's juga menawarkan beragam konten AR (Augmented Reality) untuk pengunjung agar bisa merasakan sensasi menjadi anggota kelompok bajak laut pimpinan Luffy si Topi Jerami.
Kolaborasi McDonald's x One Piece ini akan dimulai pada 19 April. Kolaborasi ini disambut dengan perilisan dua iklan, dengan satu menampilkan Gold D. Roger dan satu lagi menampilkan Sanji selaku koki kru Topi Jerami. [wic/timBX].