MENU
icon label
image label
blacklogo

Rapper Snoop Dogg Rilis Brand Kopi Indonesia dalam Kemasan

MAR 13, 2023@16:21 WIB | 585 Views

Snoop Dogg, rapper asal Amerika Serikat, baru saja merilis brand kopi kemasan RTD (ready to drink) bernama INDOxyz. Ya, sesuai dengan namanya, INDOxyz akan memiliki cita rasa kopi asli dari Indonesia.

Kopi INDOxyz hadir dalam bentuk kaleng dengan desain font khas Snoop Dogg dan didominasi warna kuning terang sehingga memberikan visual yang lebih berani untuk pasar kopi kalengan saat ini.

Informasi tentang kopi INDOxyz ini diumumkan di Instagram pribadi Snoop Dogg “@indo.xyz offering tha best tasting Indonesian coffee created by me and my partner @michaelriady. It's time to change the game. The coffee space will never be the same. Available right now at @BevMo_co & @GoPuff #fuelthedream” tulis Snoop Dogg.

Dari caption di Instagram tersebut terungkap nama pengusaha Indonesia, Michael Riady yang adalah cucu dari Mochtar Riady dari Lippo Group. Michael pun membenarkan kerja sama tersebut dengan menyebut keputusan untuk berbisnis kopi kemasan ini setelah Snoop Dogg berkunjung ke Indonesia.

"Dalam kunjungannya ke Indonesia, Snoop Dogg diperkenalkan dengan kopi lokal melalui lima generasi asli Indo, Michael Riady. Hanya diperlukan satu tegukan dan Snoop terpikat," dikutip dari situs resmi INDOxyz, Senin (13/3/2023).

Baca juga: Afrojack dan Eminem

Snoop Dogg bermitra dengan Michael Riady untuk pengadaan, pemanggangan, dan produksi produk minuman dingin biji utuh, pre-ground, dan siap untuk minum. Michael adalah orang yang menunjukkan kopi Indonesia kepada Snoop Dogg sebagai kopi terbaik di dunia. 

Michael Riady mendapatkan kopi dari berbagai petani di pulau Sumatra, Jawa, Bali, dan Sulawesi. Saat ini produk INDOxyz masih diluncurkan terbatas di negara asal Snoop California, AS. Untuk minuman dingin siap minum dihargai US$ 5,99 dan kopi biji utuh dihargai US$ 17,99. Produk INDOxyz ini dijual secara online dan di grosir-grosir besar.

FYI, sebenarnya kata 'INDO' dalam brand ini bukan merujuk ke Indonesia. Namun, berasal dari lirik lagu Snoop Dogg berjudul "Gin & Juice" di tahun 1994, yang bermakna mariyuana berkualitas tinggi. [wic/timBX].

Tags :

#
snoop dogg,
#
kopi indonesia,
#
michael riady,
#
indoxyz

X