MAR 28, 2023@13:43 WIB | 499 Views
Sony sukses mengambil posisi teratas dari Microsoft dalam daftar Peringkat Penerbit Game tahunan ke-13 yang dibuat oleh Metacritic. Hal tersebut membuat Sony berhak menyandang predikat penerbit gim terbaik di tahun 2022.
Keberhasilan ini diraih Sony setelah dalam kurun waktu satu tahun kemarin merilis gim-gim yang menjadi favorit publik. Sony berhasil memenangkan persaingan ini berkat game seperti God of War Ragnarok, The Last of Us Part 1, Horizon Forbidden West, Gran Turismo 7, dan juga beberapa judul game “lawas” yang tiba ke PC.
Hal ini mendorong Sony ke posisi pertama, menggulingkan Microsoft yang menduduki posisi teratas di peringkat tahun 2021. Menariknya, Microsoft bahkan tidak masuk dalam daftar karena perusahaan tersebut gagal memenuhi salah satu parameter kriteria lainnya.
"Hanya penerbit dengan lima atau lebih judul berbeda yang dirilis tahun lalu yang termasuk dalam peringkat kami," jelas Metacritic, sehingga Microsoft tidak ada sama sekali di sini.
2022 bukanlah tahun bersahabat untuk Xbox dalam hal eksklusif, karena Starfield dan Redfall ditunda hingga 2023, dan Pentiment Obsidian adalah satu-satunya game yang dirilis tahun lalu yang dikembangkan secara internal.
CEO Microsoft Gaming Phil Spencer mengakui hasil buruk Microsoft pada tahun 2022 , dan menambahkan bahwa tahun 2023 akan menjadi tahun yang lebih baik bagi perusahaan. Sejauh ini, Xbox telah meluncurkan Hi-Fi Rush , Redfall diluncurkan pada 2 Mei , dan Starfield akan tiba pada bulan September.
Untuk penilaian, Metacritic memiliki kriteria sendiri. Pertama, didasarkan pada rata-rata Metascore, persentase game dengan skor ulasan bagus 75 ke atas, persentase game dengan skor ulasan buruk 49% ke bawah, dan jumlah gim"hebat" yang berhasil menghasilkan Metascore 90 atau lebih tinggi tahun lalu.
Kedua, Metacritic juga memperhitungkan persentase review positif dan persentase review negatif. Metacritic adalah salah satu situs yang bisa diandalkan sebagai indikator definitif soal kualitas sebuah gim.
Berikut adalah daftar 10 besar publisher video game terbaik 2022 menurut Metacritic: