MENU
icon label
image label
blacklogo

Akankah Jeep Kembangkan SUV Pesaing GLS 63?

JUL 19, 2018@10:00 WIB | 1,367 Views

Jeep dikabarkan sedang menyiapkan SUV Wagoneer yang akan datang dan dilengkapi dengan mesin V8 6.2 liter supercharged yang djuga dipakai Challenger SRT Hellcat. Dilansir motoring, jenis mesin yang digunakan diketahui dari dokumen internal perusahaan pemasok powertrain Jerman, ZF, juga menegaskan bahwa Jeep sedang mengembangkan model Grand Wagoneer Trackhawk yang akan menghasilkan 718 Hp yang luar biasa.

Selain itu, mobil dengan nama kode internal 'WS', ini akan menggunakan transmisi otomatis delapan percepatan dari ZF (ZF-8HP95X), yang khusus dikembangkan untuk mesin torsi tinggi.

Terkait bocornya dokumen tersebut, juru bicara FCA langsung membantah terkait rencana apa pun untuk Grand Wagoneer Trackhawk yang didukung mesin Hellcat. Dokumen tersebut berasal dari tahun 2017, dan bisa jadi terkait dengan prototipe yang ditinggalkan atau bahkan Grand Cherokee Trackhawk yang sudah dirilis oleh Jeep.

Jika diproduksi, SUV tersebut dapat menjadi pesaing mobil seperti Mercedes-AMG GLS 63, meskipun Jeep memiliki mesin dengan daya lebih besar 134 Hp dari pesaingnya itu.

Sayangnya, jika Grand Wagoneer Trackhawk benar-benar akan diproduksi, bisa jadi SUV tersebut pun bisa melesat dan meninggalkan pesaing lainnya seperti Range Rover sekalipun.[prm/timBX]

Tags :

#
autonews,
#
jeep,
#
suv,
#
hellcat

X