DEC 18, 2015@18:00 WIB | 1,216 Views
Baru baru Audi mengatakan akan menunjukan konsep barunya di Detroit Motor Show 2016 mendatang. Konsep barunya itu akan menjadi versi hidrogen dari konsep e-tron quatrro yang pernah dikenalkan di Frankfurt Motor Show September lalu.
Seperti dilansir Leftlanenews, konsep yang akan menyandang nama h-tron quattro ini memiliki panjang sekitar 195 inci, lebar 75 inci dan tinggi 60 inci. Konsep ini akan lebih indentik dengan model listrik.
Meskipun Audi belum mau mengataakan secara rinci spesifikasi, tapi kabar terbaru mengatakan konsep sel bahan bakar hidrogen itu akan lebih ringan. Selain itu versi hidrogen ini bisa menjdi sebuah mobil listrik yang dibekali baterai dan sebuah motor listrik yang dipasang disetiap poros.
Jika laporan ini benar, kemungkinan h-tron quattro akan diungkapkan beberapa Minggu setelah pameran berlangsung. Sementara Audi juga diharapkan dapat menelurkan crossover eletrik kecil pertama pada tahun 2018. [Ddy/timBX]