OCT 28, 2024@13:00 WIB | 117 Views
Hyundai Kona Electric selama ini identik sebagai mobil listrik berjenis crossover yang punya gaya urban dan lebih banyak dipakai di dalam kota. Namun gimana jadinya bila mobil ini punya varian spesial yang justru bisa dipakai untuk offroad.
Jadi baru-baru ini, Hyundai menghadirkan edisi spesial Kona yang diberi nama Mauna Loa. Dibanding versi standar, edisi spesial Hyundai Kona Electric ini punya sentuhan yang dibuat lebih tangguh dan bisa lebih fleksibel dibawa ke berbagai medan jalan.
Melansir Carscoops, Minggu (27/10/2024), nama Mauna Loa sendiri diambil berdasarkan nama gunung aktif terbesar di dunia yang berlokasi di Hawaii. Perlu diketahui, Nama Kona sendiri juga berasal dari salah satu distrik di kepulauan Hawaii yang berarti dibawah angin.
Secara tampilan ubahan yang paling terasa ada pada bagian bumper depan, over fender, hingga bumper belakang yang kini mengusung skid plastik hitam. Sebelumnya area ini semuanya dilapisi bahan sewarna body yang cenderung lebih urban dan elegan.
Dari segi kaki-kaki, Hyundai juga melakukan ubahan yang gak kalah signifikan. Mobil ini kini mengusung ban model AT yaitu Toyo Open Country. Ban ini dipadu dengan desain velg alloy berdesain macho berwarna hitam.
Beberapa aksesoris juga terpasang pada edisi spesial Hyundai Kona Electric Mauna Loa ini. Misalnya seperti penggunaan roof rail, mudguard, fender flares, hingga side skirt yang memperkuat kesan tangguh dan siap offroad di mobil ini. Soal warna, mobil ini hanya tersedia dalam pilihan warna Mirage Green.
Lanjut ke bagian interior yang ternyata juga banyak memiliki perbedaan signifikan dari versi standarnya. Mulai dari penggunaan jok kulit berwarna abu-abu muda dan jahitan kuning. Sisanya dari desain dashboard, layout, konfigurasi jok, dan beberapa printilan fitur masih mirip dengan versi standar.
Untuk drivetrain, Hyundai Kona Mauna Loa ini mengambil basis dari versi Long Range dengan baterai berkapasitas 64,8 kWh. Tenaga yang dihasilkan mencapai 201 Hp dengan motor listrik tunggal berpenggerak roda depan.
Edisi spesial Hyundai Kona Electric Mauna Loa ini sayangnya hanya tersedia di Jepang di jual terbatas sebanyak 30 unit. Namun buat kalian yang punya Hyundai Kona terbaru dan ingin mengubah tampilan seperti ini, tentu bisa menjadi inspirasi modifikasi yang layak kalian coba. [edo/timBX]