MAR 01, 2021@09:59 WIB | 691 Views
Perhelatan Indonesia International Motor Show (IIMS) Virtual 2021 x Shopee fase pertama, meraih sukses besar selama sebelas hari, mulai 18 hingga 28 Februari 2021. Konsep pameran virtual berbasis digital yang sarat penggunaan Information Technology (IT) ini, digagas PT Dyandra Promosindo menyikapi era new normal yang belum memungkinkan penyelanggaraan pameran IIMS offline.
Cara baru pameran otomotif ini mendapat respons positif dari para pelaku Industri Otomotif Indonesia. Terhitung 70 brand ikut serta meramaikan IIMS Virtual x Shopee, ada 13 brand Mobil, 7 brand Motor, dan puluhan brand Aftermarket menawarkan beragam produk terbaiknya ke konsumen melalui platform digital.
Dukungan dari Menteri koordinator bidang perekonomian Airlangga Hartarto serta Menteri Perindustrian Agus Gumiwang Kartasasmita yang disampaikan pada Opening Ceremony IIMS Virtual x Shopee, menjadi dorongan besar dalam menjalankan inovasi pameran virtual fase pertama.
“Inovasi, kreativitas dan kolaborasi menjadi pesan mutlak untuk bangkit di tengah kondisi tidak mudah yang menerpa pelaku industri otomotif Indonesia menghadapi pandemi Covid-19.” ujar Hendra Noor Saleh, Presiden Direktur PT Dyandra Promosindo.
Tidak sekedar konsep pameran digital untuk mengakomodir kebutuhan promosi dan transaksi yang disodorkan IIMS pada fase pertama ini. Beragam fitur teknologi terkini seperti virtual booth yang dapat dinikmati secara dua dimensi (2D) maupun tiga dimensi (3D), kelengkapan visual 360, bahkan penerapan Virtual Reality (VR) telah diaplikasikan. Inovasi dan kreativitas dijalankan menyesuaikan karakter produk otomotif, seperti Mobil dan Motor yang perlu dilihat secara detail oleh pembeli potensial.
Pengunjung dengan mudah dan aman, dapat mengakses pameran melalui gawai masing-masing tanpa dipungut biaya tiket masuk layaknya sebuah pameran offline. Sensasi masuk ke gedung, lobby dan main hall pameran serta jelajah tiap booth tetap dimungkinkan melalui penggunaan kacamata Virtual Reality atau 3D VR cardboard ke area pameran IIMS Virtual x Shopee.
Berdasarkan data transaksi penjualan yang telah dilaporkan oleh 45% dari total exhibitors IIMS Virtual, Minggu sore 28 Februari 2021, nilai total transaksi tercatat sebesar Rp 14 Miliar. Di sisi pengunjung, per tanggal 27 februari 2021, terdata sebanyak 119.181, dan total keseluruhan impresi pada digital platform IIMS dan Shopee Live mencapai 1.116.272 impressions.
Selama 11 hari penyelenggaraan IIMS Virtual 2021 x Shopee, disemarakkan dengan rangkaian program yang mendapat atensi positif dari visitor. Tiap hari penonton disapa oleh ragam narasumber perwakilan brand maupun komunitas dalam acara Live Talk Show IIMS Virtual 2021 x Shopee.
Kerinduan konsumen untuk melihat line-up Mobil dan Motor baru, diakomodir malalui penayangan program unggulan BIG B.O.S. Sebuah program test drive and ride yang melibatkan para C-Level perwakilan brand peserta IIMS Virtual 2021 hingga tokoh otomotif terkenal. Review yang objektif oleh para BIG B.O.S yang didaulat menjadi tester, diharapkan menjadi referensi objektif para calon pembeli unit Mobil dan Motor baru.
Program ‘Rare Automotive Item for Auction’ yang terbilang sukses pada gelaran IIMS Motobike Show Hybrid tahun 2020 lalu, kembali dihadirkan atas dorongan para automotive enthusiast yang ingin menjual produk otomotif langka dengan harga terbaik melalui mekanisme lelang online.
Presiden Direktur Dyandra Promosindo, Hendra Noor Saleh berharap dengan diselenggarakannya IIMS Virtual 2021 x Shopee Fase satu ini, dapat menjadi inspirasi bagi industri otomotif tanah air untuk melahirkan produktivitas di tengah keterbatasan.
“Inisiatif digital itu bukan sementara, bukan hanya di masa pandemi. Justru ini menjadi peluang baru, bagi seluruh industri, atas peluang pada segmen-segmen baru yang dapat tergarap. Era ini menghasilkan sebuah percepatan digital, karena memang digital marketing itu sebuah keharusan, terlebih era pandemik."
Masih berkaitan dengan penyelenggaraan IIMS Virtual 2021, Fase Kedua IIMS Virtual 2021 akan menyuguhkan program yang lebih naik kelas dan layak ditunggu pecinta otomotif. Program yang sedang digodok di antaranya: Test Drive & Test Ride, Food Truck Festival, Trade-in Festival dari para APM dan brand, serta berbagai terobosan program lainnya. Rangkaian IIMS Vitual fase satu dan dua ini, diharapkan akan mencapai kulminasi pada Penyelenggaraan IIMS Hybrid yaitu offline dan online serentak pada April 2021 nanti, dengan kondisi mendapat izin keramaian dari pemerintah.
Sebagai penutup perhelatan acara IIMS Virtual Fase Pertama, puncak acara dimeriahkan dengan penghargaan ‘IIMS Virtual 2021 x Shopee Visitor Choice’. Pemilihan seluruh pemenang berdasarkan data pengunjung yang mengakses IIMS Virtual 2021 x Shopee.[prm/timBX]
Berikut ini para pemenang penghargaan IIMS Virtual 2021 X Shopee Visitor Choice :
Most Favorite Car Brand – Honda
Most Favorite Motorcycle Brand – Benelli
Most Favorite Aftermarket Brand – Venom
Most Favorite Car – KIA Sonet
Most Favorite Electric Car – Hyundai IONIQ
Most Favorite Motorcycle – Royal Alloy
Most Favorite Electric Motorcycle – NIU
Most Favorite Spare Part – Pirelli
Most Favorite Car Deal – Toyota
Most Favorite Motorcycle Deal – Vespa
Most Favorite Accessories Deal – V-Kool
Most Interactive Booth – KIA
Most Favorite 360 Booth – DFSK
Most Favorite BIG BOS Program – Tesla Drift
Most Favorite BIG BOS Car Pick – Mazda3
Most Favorite BIG BOS Motorcycle Pick – BMW Motorrad G 310 GS
Most Favorite New Comer Brand – MG
Most Favorite New Car Launch – Mitsubishi New Pajero Sport
Most Interactive Live Platform – Shopee Live