APR 21, 2025@17:15 WIB | 182 Views
Selain Indonesia, Honda terkenal punya pangsa pasar yang besar di India. Disana, mereka banyak menghadirkan skutik yang tergolong banyak digemari orang. Salah satunya yang terbaru yaitu Dio 125 yang secara kelas mirip dengan BeAT tapi punya mesin yang sedikit lebih besar.
Melansir Gaadiwaadi, Sabtu (18/4/2025), Honda Dio sejatinya bukanlah motor yang sepenuhnya baru. Yang meluncur kali ini merupakan versi penyegaran atau update model yang meski tidak banyak, tapi tetap memberi kesan yang segar.
Secara tampilan, motor ini tetap mempertahankan model membulat tapi punya lekukan tajam dan ukuran yang tergolong compact. Misalnya seperti tampang depan dengan lekukan seperti huruf “V” yang menyatu dengan bagian lampu. Lampu sein motor ini dibuat terpisah dengan lampu utama dan diletakan di sisi kiri dan kanan.
Lanjut ke sisi samping dimana kesan membulat dan tajam juga tetap mirip dengan versi sebelumnya. Mulai dari penggunaan ban yang tergolong kecil dan membuat sisi samping motor ini jadi terlihat wagu.
Satu hal menarik lainnya dari body samping yang dibuat seperti menggemuk dan jok motor yang tergolong cukup lebar. Lalu sisi belakang motor ini juga tetap memperlihatkan kesan membulat dengan model lampu dan handle untuk pembonceng yang unik. Serta spakbor belakang berukuran besar dan punya lekukan yang gak kalah unik.
Pada update model ini, Honda Dio 125 versi terbaru ini berfokus pada livery atau varian warna yang lebih segar. Motor ini kini hadir dengan tiga pilihan warna yaitu Pearl Igneous Black, Mat Marvel Blue Metallic, serta Pearl Sport Yellow.
Lanjut ke bagian fitur dimana skutik ini mendapat beberapa upgrade menarik. Mulai dari penggunaan penggunaan panel TFT 4,2 inch, keyless entry, port USB-C, hingga konektivitas aplikasi smartphone Honda Roadsync.
Untuk sektor mesin sejatinya tidak mendapat ubahan signifikan. Honda Dio 125 tetap mengusung konfigurasi 123,9cc, 1 silinder, pendingin udara, dan teknologi PGM-FI. Tenaga yang dihasilkan mencapai 8,19 Hp dan torsi 10,5 Nm dengan gearbox CVT.
Meski mesin masih mirip, namun Honda Dio 125 kini sudah mendukung penggunaan BBM berstandar OBD-2B yang lebih ramah lingkungan. Klaim konsumsi BBM motor ini juga tergolong irit di 49 Km/liter.
Soal harga, Honda Dio 125 punya bandrol yang tergolong sangat menarik. Motor yang ekslusif hadir di India dijual dengan harga 96.749 Rupee atau hanya sekitar Rp 18 jutaan bila di kurs. [edo/timBX]