MENU
icon label
image label
blacklogo

Mazda 2 Facelift Lagi, Ini Wujud Terbarunya

JUN 23, 2023@17:00 WIB | 517 Views

Mazda 2 generasi kedua yang saat ini beredar sebenarnya sudah hadir sejak tahun 2015. Banyak yang menganggap bahwa mobil ini sudah seharusnya mendapatkan generasi terbarunya. Nyatanya, Mazda 2 ini malah dapat facelift lagi di Thailand dengan beberapa perubahan yang sebenarnya tidak terlalu banyak.

Melansir Paultan, Kamis (22/5/2023), ubahan yang terasa adalah penggunaan grill terbaru. Terlihat Mazda memberikan sentuhan panel body yang diletakan di dalam grill tersebut. Namun untuk varian tertingginya, juga memiliki perbedaan grill dengan model honeycomb yang cenderung lebih sporty.

Ubahan lainnya adalah dari penggunaan velg. Untuk varian standar tetap menggunakan velg single tone bawaan facelift sebelumnya. Sedangkan varian tertingginya, punya desain velg dual tone yang memang terlihat lebih sporty dan proporsional.

Untuk bagian belakang sendiri, sayangnya ubahannya terlihat minor atau tidak terlihat sama sekali. Ubahan yang terasa hanya ada tambahan lis chrome yang kini lebih gelap terutama pada bagian bumper bawahnya. Perlu kalian ketahui, facelift pada Mazda 2 ini hadir baik pada versi sedan maupun hatchback.

Lanjut ke bagian interior, bagian dashboard serta interior masih tidak berubah alias masih sama dengan versi sebelumnya. Namun ada beberapa sentuhan berbeda seperti penggunaan jahitan warna merah dan biru yang melengkapi penggunaan jok warna dasar hitam tersebut.

Ke bagian mesin, karena ini merupakan versi Thailand maka hadir dengan 2 pilihan mesin. Yang pertama adalah mesin 1.300 cc, 4 silinder Skyactiv-G yang punya tenaga 93 Hp dan torsi 123 Nm. Tenaga dan torsi tersebut dipadukan dengan transmisi otomatis 6 speed.

Nah pilihan mesin yang kedua adalah mesin 1.500 cc, 4 silinder Skyactiv-D Diesel. Tenaga yang hasillkan mencapai 105 Hp dan torsi mencapai 250 Nm. Sama seperti versi bensin, mesin Diesel ini juga padukan dengan transmisi otomatis 6 speed.

Soal harga, Mazda 2 Facelift 2023 ini dijual dengan harga mulai 599.000 Baht Thailand (Rp 250 jutaan) untuk varian terendah 1.3 C AT. Sedangkan untuk varian tertingginya banderol dengan harga 830.000 Baht Thailand (Rp 355 jutaan) untuk varian 1.5 XDL AT. [edo/timBX]

Tags :

#
mazda 2,
#
facelift,
#
mobil terbaru,
#
mazda

X