JAN 10, 2023@14:39 WIB | 533 Views
Sebastian Vettel, mantan pembalap Formula 1 berencana untuk menjual salah satu koleksi mobil pribadinya, yakni Nissan GT-R R35 Black Edition. Tercatat, ini adalah mobil ketiga vettel yang dijual setelah Ferrari Enzo Mercedes SL65 AMG Black SErie
Dilansir dari Carscoops, Senin (9/1/2023), mobil sport lansiran tahun 2012 yang dimiliki oleh Juara Dunia Formula 1 empat kali itu masih low KM alias jarang digunakan, baru berjalan sejauh 93 mil atau 150 km. Artinya, selama 11 tahun, Nissan GT-R R35 Black Edition ini lebih banyak tersimpan, lantaran pebalap asal Jerman itu terlalu sibuk.
Secara tampilan, Nissan GT-R R35 Black Edition milik Vettel memiliki beberapa perbedaan dengan GT-R biasanya. Misalnya, mobil sport ini hadir dalam warna hitam metalik, yang dilengkapi dengan spoiler belakang berbahan serat karbon.
Pada bagian kaki-kaki juga dilengkapi dengan roda Rays 20 inci eksklusif yang hanya tersedia untuk model Black Edition. Kaliper rem berwarna oranye menambahkan nyentrik tampilan eksterior. Kemudian pada bagian kabin terdapat bucket seat Recaro berbalut kulit hitam dan merah, bahkan hingga door trim-nya.
Bicara soal jantung pacu, mobil ini dibekali mesin berkode VR38DETT V6 berkapasitas 3.800 cc yang mampu menghasilkan tenaga 565 dk dan torsi mencapai 633 Nm. Tenaga tersebut disalurkan melalui transmisi kopling ganda tujuh percepatan, berpenggerak all wheel drive (AWD). [wic/tim BX].