MENU
icon label
image label
blacklogo

Renault Megane Lebih Sporty dengan Trim Baru Esprit Alpine

MAR 14, 2025@12:05 WIB | 92 Views

Renault Megane akan mendapat pembaruan lagi di tahun ini. Pembaruan ini meliputi penambahan trim baru, Esprit Alpine, yang membuat hatchback listrik ini lebih sporty, baik dari tampilan dan performa.

Renault belum memberikan informasi lengkap perlengkapan dari trim Esprit Alpine. Namun, trim baru ini disinyalir akan mengambil alih sebagai trim level menengah Megane.

Dari foto yang dibagikan pabrikan terlihat eksterior Megane akan mendapatkan lapisan cat matte eksklusif, Shadow Grey. Dilengkapi dengan warna yang sama dan pelek alloy berwarna ‘Ice Black’ 20 inci.

Di dalam, terpasang satu set jok depan yang lebih ketat dengan pelapis kain timbul hitam yang berpadu apik dengan sabuk pengaman dengan jahitan biru yang khas. Skema warna hitam dan biru berlanjut di arm rest, konsol tengah, dan dasbor.

Sementara trim biru cerah membentang di sepanjang dasbor dan pintu dan juga terdapat pada karpet dan kain pelapis di penyimpanan pintu.

Sementara itu, emblem tiga warna Prancis berwarna biru, putih, dan merah tersebar di seluruh kabin, kalau-kalau Anda lupa dari mana Renault berasal.

Trim Renault Megane Esprit Alpine akan dilengkapi layar sentuh 12 inci yang ditambahkan Renault ke Megane tahun lalu, dan dipasangkan dengan layar pengemudi digital 12,3 inci. 

Perangkat lunak yang menjalankan layar ini adalah sistem infotainment OpenR Link yang dilengkapi dengan Google Maps dan serangkaian aplikasi lain yang sudah terpasang.  

Sorotan lain dari trim ini adalah menambahkan mode berkendara satu pedal ke sistem pengereman regeneratif Megane. Mode ini dirancang untuk menawarkan pengalaman berkendara yang lebih mulus di dalam kota, dan membantu memperpanjang jarak tempuh mobil saat macet. [wic/timBX].

Tags :

#
renault megane,
#
esprit alpine,
#
renault,
#
megane

X