FEB 01, 2016@22:00 WIB | 2,362 Views
Acara rutin "kopi darat" Gabungan atau Kopdargab Black Motor Community (BMC) Tarumanegara dan Tangerang terus terlaksana hingga kini. Sabtu (30/1) lalu, BMC Tarumanegara dan BMC Tangerang baru saja menggelar acara Kopdargab, di Taman Tekno Bumi Serpong Damai (BSD), Tangerang. Acara tersebut mencetuskan beberapa ide atau rencana kegaiatan bersama untuk tahun 2016 ini.
Dalam acara Kopdargab tersebut, tercetus rencana kegaiatan touring bersama bertema "Touring Black Community" yang akan digelar pada Oktober mendatang. Ide ini disambut oleh seluruh perwakilan peserta yang hadir, diantaranya BMC Karawang, BMC Bekasi, BMC Jakarta Timur, BMC Jakarta Barat, BMC Jakarta Selatan, BMC Depok, BMC Sukabumi, BMC Banten dan BMC Bogor.
Acara yang dicetuskan oleh Bro Adit dari BMC Jakarta Barat ini juga rencananya bakal menggandeng Black Car Community (BCC) dalam pelaksanaannya. Untuk detail kegiatan dan waktu pelaksanaan, akan diputuskan dalam pertemuan alias Kopdargab selanjutnya, yakni di Karawang.
Dalam kesempatan tersebut Bro Hadid selaku ketua BMC Tangerang menyampaikan ucapan terima kasih atas partisipasi perwakilan dari masing-masing DSO dan juga pserta yang hadir. Harapannya dengan acara seperti ini semakin memupuk rasa kebersaman dan kekeluargaan antar seluruh anggota BMC.
Hal yang sama juga dirasakan oleh Nova selaku PIC BMC DSO Tangerang, "saya sangat antusias melihat peran serta seluruh bikers BMC, semoga kedepannya selau tetap solid dan kompak dan selau berinovasi menciptakan sesuatu yang beda yang tentunya bermanfaat untuk kemajuan BMC Tarumanegara. [nus/timBX]