FEB 11, 2016@17:00 WIB | 1,520 Views
Komunitas mobil yang menamakan dirinya Toyota Yaris Club Indonesia (TYCI) menggelar turing perdana di 2016. Turing bertemakan Tuning (Turing Maning) ini sendiri akan diselenggarakan pada 13-14 Februari mendatang dengan tujuan Taman Wisata Guci Tegal.
Menurut rilis yang diterima BlackXperience.com, lebih dari 100 peserta TYCI akan berpartisipasi dalam gelaran tersebut. Sebanyak 50 kendaran akan berangkat dari Jakarta, sisanya akan bergabung dengan para pengguna Yaris lainnya dari berbagai daerah seperti Slawi, Brebes, Tegal, Pemalang, Pekalongan, Batang dan Cirebon.
Dengan tetap mengusung slogan 3S (Safe,Smart & Share The Road), para rombongan diharuskan tertib berlalu lintas. Mereka akan melewati rute tol Cipali dan melewati jalur pegunungan yang indah menggunakan ban GT Radial yang berpadu dengan kehandalan peforma Toyota Yaris.
"Pada acara ini TYCI akan melaksanakan berbagai kegiatan diantaranya ikut berpartisipasi dalam 'Tanam 1000 Pohon Bakau (Mangrove)' di Pantai Alam Indah Tegal bersama Nasmoco Brebes dan Tegal. Acara ini juga direncanakan akan bertemunya para pengguna Yaris Pantura dan menjadi wacana dalam Deklarasi Chapter Pantura," ujar koodinator turing TYCI.
Gelaran ini mendapat dukungan dari berbagai pihak seperti Toyota Astra Motor, Nasmoco, GT Radial, Autochem Industry (Prestone), Jayakarta Hotel, Marbela Hotel Anyer, Garda Oto dan ACC. TYCI juga ingin mengundang seluruh pengguna Toyota Yaris dimana saja untuk berpartisipasi dalam kegiatan tersebut. [dw/timBX]