DEC 16, 2014@12:00 WIB | 32,410 Views
Kata "hangout" saat ini sudah tidak asing di telinga. Mulai dari ABG sampai orang dewasa sangat akrab dengan kata tersebut. Namun apa definisi hangout itu sendiri? Menurut kitab bahasa gaul, hangout berarti berkumpul/ nongkrong bersama teman-teman yang sifatnya bersenang-senang untuk menghilangkan kepenatan.
Pada edisi minggu ini, bekerja sama dengan seorang model cantik yang biasa disapa Anneke akan mengangkat tempat hangout yang asik. Terletak pada rooftoop di kawasan perkantoran Jakarta, Cloud Lounge memiliki suasana yang tersendiri yang jarang dijumpai di tempat lain. Seperti apa serunya hangout bersama Anne? Mari kita simak wawancara berikut:
Berapa kali dalam seminggu kamu hangout?
Aku hangout bisa seminggu dua kali kalo memang gak ada kesibukan, cuma akhir-akhir ini schedule aku sedang padat. Selain shooting dan pemotretan, aku juga ada les vocal dan private school fashion design. Karena aku sedang rekaman untuk single perdanaku
Ada tujuan lain disamping menghilangkan penat?
Dibalik rutinitas aku yang padat, aku memang butuh merefresh otak supaya gak terlalu tegang seperti hangout bersama teman-teman sekalian cuci mata.. hehehe
Barang yang wajib kamu bawa?
Yang pasti handphone, parfum, dan kosmetik. Karena aku ingin selalu tampil cantik setiap saat
Lebih asik hangout dengan teman atau pasangan? Alasannya?
Dua-duanya asik sih, kalo bisa hangoutnya bareng temen dan pacar juga jadi bisa seru-seruan dan lebih nyaman
Untuk urusan pakaian, kamu pilih yang seperti apa? Mengikuti trend atau yang nyaman kamu pakai?
Kalo bicara fashion, jelas aku harus ngikutin trend dong dan kalo bisa aku harus jadi orang pertama yang jadi trendsetter. Kebetulan aku fashion designer, jadi harus banyak ide soal fashion yang aku gunakan setiap saat
Pernah ada kejadian memalukan di tempat hangout?
Waktu itu aku pernah hangout pakai sepatu high heel, aku jalan dengan gaya cantik. Tiba-tiba sepatu highheels aku nyangkut di lantai, karena design lantainya berlubang-lubang.. Tapi aku pasang wajah polos untuk menutupi rasa malu.. hihihi
Lokasi: The Cloud Lounge & Living Room, The Plaza, Jl. M.H. Thamrin, Kavling 28 – 30 Jakarta 10350