MENU
icon label
image label
blacklogo

Christoper Nolan Garap Komik Untuk Lanjutan Interstellar

NOV 19, 2014@13:04 WIB | 28,230 Views

Saat film "Interstellar" berakhir, justru perjalanan Doctor Mann (Matt Damon) baru saja dimulai, dan tentunya ini menimbulkan banyak pertanyaan dibenak penonton. Meski dimanjakan dengan efek visual yang menakjubkan sepanjang film, alur cerita dibagian akhir menjadi kritik tajam untuk sang sutradara, Christoper Nolan.

Menjawab pertanyaan tersebut, Christoper Nolan menulis sebuah komik lanjutan cerita "Interstellar." Bekerjasama dengan Wired.com, komik berjudul "Absolute Zero" memperlihatkan sang ilmuan yang tiba disebuah planet es, dan menghabiskan beberapa hari pertamanya disana dalam misi Lazarus.

Ditulis oleh Christoper Nolan sendiri dan dibantu oleh komikus Sean Gordon Murphy, Absolute Zero memperlihatkan keputusasaan Doctor Mann yang berjuang ditengah kesepian karena tak ada satupun orang yang ia temui di planet tersebut. Bahkan tidak ada pula robot KIPP yang menemaninya disana.

Untuk lebih jelasnya, anda bisa membaca komik tersebut di link ini.

Tags :

#
Interstellar
#
Christoper Nolan
#
Komik
#
Doctor Mann (Matt Damon)
#
Wired.com
#
Absolute Zero
X