NOV 30, -0001@00:00 WIB | 863 Views
Adobe salah satu perusahaan perangkat lunak yang bergerak di bidang grafis, animasi, video dan pengembangan web mengumumkan hadirnya Adobe Photoshop Touch dari aplikasi Adobe Color Lava, Adobe Eazel dan Adobe Nav untuk iPad. Ketiga aplikasi milik Adobe untuk mendamping Photoshop dalam maraknya pasar iPad di dunia yang banyak diminati para penggunanya.
Adobe memberikan pengalaman yang menarik serta interaktif dalam perangkat lunaknya sehingga memungkinkan pengguna untuk membuat custom warna, perangkat lunak untuk iPAd ini juga memanfaatkan layar sentuh dari iPad sehingga pengguna bebas berekspresi untuk merasakan menggunakan Adobe Photoshop di iPad.
Untuk aplikasi Photoshop Touch apps antaranya Adobe Color Lava memungkinkan pengguna menggunakan ujung jari untuk mengkombinasikan warna pada iPad serta menciptakan warna tersendiri atau castem, sedangkan Adobe Eazel membuat foto menjadi lukisan yang realitis sehingga memungkinkan menjadi seniman digital. Adobe Nav membuat navigasi didalam iPad semakin mudah, Adobe juga menawarkan SDK touch sehingga memungkinkan dapat digunakan dari Android, Blackberry Playbook dan perangkas IOS. [min/timBX]