MENU
icon label
image label
blacklogo

BlackBerry Dukung Program Android for Work

FEB 26, 2015@11:13 WIB | 654 Views

Google Rabu (25/2) kemarin mengumumkan program barunya yang disebut Android for Work. BlackBerry pun turut mengumumkan dukungannya kepada program Android for Work. Program ini sendiri merupakan program dukungan bagi ekosistem bisnis, terutama untuk meyakinkan pebisnis bahwa perangkat Android aman untuk dipakai bekerja.

BlackBerry sendiri telah mengkonfirmasi bahwa mereka sedang berproses bersama Google untuk memudahkan BlackBerry Enterprise Server (BES) 12, mudah berjalan di atas Android for Work. Tampaknya BES12 akan terintegrasi dengan Android untuk menyediakan platform level tertentu yang disebut containerization.

Platform baru hasil kolaborasi itu disebut akan mampu mengeleminasi "pembungkus" sebuah aplikasi yang tidak dibutuhkan. BES12 buatan BlackBerry sendiri akan menyediakan keamanan dan fleksibilitas pada platform  Android for Work nantinya. Selain itu BlackBerry juga memperluas dukungan layanan premium mereka seperti, BBM Meetings, BBM Protected, WorkLife dan autentikasi VPN dalam perangkat Android.[Lalu/timBX]

Tags :

#
Android for Work
#
Android
#
Blackberry
#
BlackBerry Enterprise Server 12
#
BES 12
X