SEP 19, 2015@16:00 WIB | 1,100 Views
Google Glass belum lagi mati. Di bawah bisnis baru Google, Project Glass ternyata telah dirubah menjadi Project Aura sejak Juni. Google juga membajak pekerja ahli dibidang elktronik dari divisi R&D Amazon yang diketahui sebagai Lab126.
Aura seharusnya menghasilkan generasi berikutnya dari Google Glass. Namun bisa jadi Project Aura akan menghasilkan perangkat wearable yang baru. Tim Project Aura ini akan bekerja langsung dengan beberapa grup peneliti Google, termasuk peneliti-peneliti Project Soli dan Google Cardboard.
Wall Street Journal melaporkan juga bahwa Project ini tetap dipimpin oleh Ivy Ross dan dibawah pengawasan Tony Fadell. Diam-diam Google telah mengedarkan perangkat Aura ke perusahaan-perusahaan kesehatan, manufaktur dan energi.
Cita-cita yang paling diinginkan Google tentunya adalah, menjadikan Google Glass terjangkau oleh masyarakat banyak. Misi ini selalu mengganjal Google hingga awal tahun lalu, Google mengumumkan project Google Glass dihentikan. [Lalu/timBX]