JUN 18, 2014@16:00 WIB | 1,146 Views
Penyebaran Android malware telah sampai pada titik yang mengkhawatirkan. Kini berita sangat mengejutkan datang mengatakan bahwa ada sebuah smartphone produk Cina yang di dalamnya sudah terinstal malware.
Ponsel pintar Android ini bernama Star N9500 yang adalah replika dari Samsung Galaxy S4. Smartphone ini hadir dengan virus trojan yang berkamuflase sebagai aplikasi Google Play Store.
Uupay adalah nama virus Trojan yang menjadi penghuni smartphone Star N9500. Virus ini dapat menarik dan menyalin informasi dari unit smartphone penggunanya. Bahkan, program ini dapat menyalakan microphone guna memonitor panggilan telepon dan percakapan yang terjadi. Tidak hanya itu, Trojan ini juga dapat mengirimkan pesan teks ke layanan premium tanpa ada konformasi dari penggunanya.
Smartphone Star N9500 dijual dengan harga sekitar 2,6 juta Rupiah di Cina. Dengan spesifikasi yang cukup baik dan harga yang murah, tentunya ponsel ini dapat memikat banyak konsumen. Disinyalir, harga murah ini memang dipasang untuk mencuri data yang lebih berharga demi keutuntungan sang pembuatnya. [leo/timBX]