AUG 24, 2015@14:00 WIB | 1,021 Views
Di awal kemunculan Facebook, Notes merupakan salah satu fitur yang cukup populer. Notes merupakan cara yang paling tepat untuk posting teks panjang di wall pengguna. Kini Facebook berencana merubah tampilan Notes dan didesain ulang dengan interface yang mirip dengan sebuah blog.
Harapannya, Facebook ingin mengubah perilaku penggunaan Notes di platform mereka. Tampaknya pekerjaan Facebook ini siap untuk diuji coba. UI pada Notes di Facebook kini lebih luas dan di bagian atasnya ada foto besar yang memanjang. Judul Notes juga lebih besar dan jelas. Teks yang digunakan pun lebih rileks dengan banyak ruang tersisa agar mata tak cepat lelah membaca tulisan.
Juru bicara Facebook mengatakan jika Facebook sedang menguji sebuah update pada Notes mereka. Hal ini bertujuan untuk mempermudah pengguna menciptakan tulisan panjang di Facebook. Aktifitas blogging mungkin tidak setrendi dulu lagi. Ada banyak platform saingan blog yang lebih kaya fitur, lebih cepat dan lebih nyaman di luar sana. Akan tetapi blog masih memiliki tempat di ekosistem online dan belum lagi mendekati kematiannya.
Dengan basis audiens Facebook yang masif, blog bisa jadi akan memiliki image baru melalui Notes di Facebook. Terlebih lagi jika fungsi Notes yang baru ini memiliki integrasi dan berguna bagi khalayak umum. Jika Facebook mampu bermain di ranah mobile, Notes bisa jadi akan menjadi penerus kesuksesan blog. Kita tunggu the next big thing di sosial media yang satu ini.[Lalu/timBX]