APR 29, 2014@15:00 WIB | 1,088 Views
Samsung Electronis telah mematangkan persiapannya untuk meluncurkan smartphone pertama yang menggunakan sistem operasi TIZEN. Rencananya Samsung akan segera memperkenalkan perangkat dengan OS terbaru itu dengan mengadakan peluncurkan produk bulan depan.
Seperti yang dibahasa oleh petinggi Samsung, smartphone Tizen akan menjadi kunci untuk penerapan konvergensi yang akan menjadi penghubung dengan produk berbasis TIZEN lainnya seperti Wearable Device, Kamera Digital, perangkat rumahan, serta Smart TV.
Samsung sejauh ini belum membahas bagaimana detail dari produk smartphone pertama dengan OS TIZEN ini. Samsung masih sebatas pengenalan mengenasi OS terbaru yang digadang-gadang bakal menggantikan platform raksasa milik Google, Android. Namun menurut rumor yang berkembang, secara hardware, spek produk ini memiliki kemiripan dengan Galaxy S4 yang diluncurkan tahun lalu.
Yoon Han-Kil, Wakil Presiden Senior dari Samsung Product Strategy Team sempat mengatakan kalau Samsung berencana meluncurkan dua produk smartphone ber-platform TIZEN dalam kuartal kedua tahun ini. Diantarnya, satu produk High-End dan satu produk Mid-End. Dua level berbeda ini ditargetkan untuk mendorong pertumbuhan volume.bUntuk peluncuran pertama yang akan dilaksanakan bulan depan, Samsung mengincar negara-negara yang masih memungkinkan pasar smartphone untuk berkembang, yaitu Braz