MENU
icon label
image label
blacklogo

Geely dan Volvo Kembangkan Mobil Subcompact

JAN 29, 2014@10:15 WIB | 991 Views

Volvo Cars dan Geely Holding Group dikabarkan tengah mengembangkan sebuah platform mobil kecil atau segmen B yang menurut laporan akan segera masuk jalur produksi dan dipasarkan dalam waktu tiga sampai empat tahun kedepan. Kabar ini seakan menguatkan pernyataan yang pernah dilontarkan oleh Geely pada bulan September lalu, Geely meyatakan bahwa sebuah platform akan menjadi sesuatu yang baik dan Volvo bisa menggunakannya. Hasil dari mobil Subcompact direncanakan untuk digunakan oleh Geely bersaing dengan Volkswagen Polo, Ford Fiesta dan Toyota Yaris.

Saat ini kedua perusahaan mobil tersebut sedang melakukan pengembangan dan desain di R&D centre, Gothenburg. Rincian detail mengenai proyek tersebut hingga kini belum banyak yang terkuak, namun perusahaan penyuplai komponen asal Jerman, Brose Group mengklaim akan memasok suku cadang untuk mobil yang sedang dalam pengembangan Volvo dan Geely. Sementara itu kabar lain yang beredar mobil hasil kolaborasi itu akan diperkenalkan di Eropa dan China.[San/timBX]
 

Tags :

#
Volvo Cars
#
Geely Holding Group
#
Platform Mobil Kecil
#
Mobil Subcompact
X