MAY 18, 2017@14:00 WIB | 1,117 Views
Setelah tiga tahun tanpa gebrakan, Bragi akhirnya kembali menunjukkan tajinya dengan memperkenalkan suksesor Dash. Sebagai generasi penerus, earphone Bluetooth bernama Dash Pro tentunya telah mendapat sejumlah peningkatan. Salah satunya adalah dari sisi koneksi nirkabel Bluetooth yang disematkan kini lebih stabil.
Tidak hanya itu, Bragi juga turut membenamkan baterai dengan daya tahan yang lebih lama. Baterai baru yang dicangkokkan kedalam Dash Pro kini mampu digeber hingga 5 jam non-stop. Sebagai earphone Bluetooth berpredikat cerdas, Bragi Dash Pro kini telah dilengkapi dengan fitur fitness tracking.
Bragi Dash Pro akan langsung menghitung jumlah langkah kaki, berlari, berenang, dan sebagainya secara otomatis. Yang tidak kalah menarik, Bragi juga turut menyertakan pelatih digital yang akan terus memotivasi Anda. Kecanggihan Dash Pro kian lengkap dengan turut hadirnya Bragi OS 3.0. Dengan hadirnya platform ini membuat Bragi Dash Pro mampu mentranslasi bahasa secara real-time.
Untuk dapat mencicipi fitur ini, Anda harus mengunduh terlebih dahulu aplikasi pendampingnya, iTranslate. Jika sudah, cukup sodorkan mikrofon di smartphone dan minta lawan bicara untuk mengatakan sesuatu dalam bahasa asing. Dan iTranslate pun akan langsung menerjemahkan kalimat yang diucapkan, lalu dikirim langsung ke Dash Pro.
Bragi Dash Pro sendiri sudah tersedia di pasaran dengan banderol harga hanya USD 329 untuk versi standar, dan bagi yang ingin memiliki varian edisi khusus bisa menebusnya seharga USD 499. [Teg/TimBX]