OCT 04, 2017@22:00 WIB | 1,135 Views
Dalam dunia komunikasi yang terus berubah ini, mengikuti tren dan aplikasi terbaru telah menjadi tidak praktis, khususnya saat memperbarui sistem yang mengharuskan Anda untuk merombak dan mengkonfigurasi ulang jaringan Anda. ViewSonic dan Intel UNITE mengerti akan hal ini dan ingin menemukan solusinya dalam ViewBoard.
Intel UNITE diciptakan oleh departemen TI di Intel dan digunakan secara internal sebelum menjadi produk yang dijual ke pasaran. Menggabungkan ViewBoard dari ViewSonic ke dalam pengalaman Intel UNITE menambahkan tingkat fungsionalitas yang lebih tinggi ke dalam solusi ini, yaitu papan tulis digital yang aman.
Selain akses ke papan tulis berfitur lengkap, ia juga berfungsi sebagai pusat dari keseluruhan pengalaman manajemen Anda di ruang pertemuan. Dengan ViewBoard dan Intel UNITE, pengguna dapat mengelola setiap aspek pengalaman UC, mulai dari kolaborasi papan tulis digital, hingga konferensi video, kontrol pencahayaan ruangan atau manajemen perangkat keras.
“Kami terus berupaya memberikan pengalaman presentasi terbaik, baik di kelas maupun di ruang pertemuan. Lini produk ViewBoard kami dimaksudkan untuk tidak hanya memfasilitasi kolaborasi melalui papan tulis digital, namun juga dikembangkan untuk membantu setiap departemen TI agar lebih mudah mengelola kompleksitas UC,” tutur Bonny Cheng, President of Global Product di ViewSonic.
Papan pintar ini adalah platform yang agnostik, yang memegang keamanan data sebagai prioritas utama, dan berevolusi sesuai kebutuhan pasar saat kebutuhan itu muncul. Kami melihat misi yang sama dari Intel UNITE. ViewBoard dengan Intel UNITE akan tersedia di seluruh dunia untuk semua jajaran model ViewBoard ViewSonic (86”, 75″, 65” dan 55”) mulai bulan Oktober 2017.