AUG 08, 2022@13:00 WIB | 1,119 Views
Beberapa pabrikan mobil ternama seperti Aston Martin dan Rolls-Royce mulai terjun ke dunia transportasi udara. Ternyata, Volkswagen juga tidak mau ketinggalan, VW mengungkap desain pesawat buatannya untuk pertama kali dengan meluncurkan purwarupa "drone berpenumpang yang canggih".
Pesawat unik tersebut disebut VMO. VMO menggunakan kelir berwarna hitam dan emas, kendaraan otomatis empat kursi ini juga dijuluki sebagai "harimau terbang", julukan tersebut diambil bertepatan dengan zodiak tahun ini berdasarkan kalender lunar.
VMO memiliki panjang 11,2 meter dan lebar 10,6 meter, VMO digerakkan oleh delapan rotor untuk mobilitas vertikal dan dua baling-baling belakang untuk gerakan horizontal (eVTOL). Ketika purwarupa tersebut, diharapkan dapat terbang hingga 200 km per jam dan hanya membutuhkan waktu 60 menit untuk di-charge penuh.
Bertujuan untuk mendominasi pasar mobilitas udara perkotaan, subdivisi Volkswagen, Volkswagen China, bekerja sama dengan konsultan desain Tangerine dan produsen mesin Sunward untuk mewujudkan purwarupa yang dapat benar-benar beroperasi penuh.
Manajer proyek dan pemilik jenama Volkswagen China, Zhou Jin, mengungkapkan bahwa kendaraan tersebut awalnya akan diluncurkan sebagai layanan taksi VIP untuk daerah perkotaan.
“Visi kami adalah eVTOL pribadi yang akan melayani para elit perkotaan yang sedang berkembang, yang akan bepergian antara klaster megacity China untuk bisnis dan liburan,” ungkap Jin. “Jadi, pada fase pertama penggunaan komersialnya, VMO kemungkinan akan diluncurkan sebagai produk premium untuk individu berpenghasilan tinggi, misalnya untuk layanan antar-jemput udara VIP.” sambung Jin.
"Kami menuju dunia di mana setiap orang akan dapat mengoperasikan pesawat, bahkan tanpa lisensi pilot. Kunci untuk memungkinkan hal ini adalah otomatisasi dan kendali jarak jauh sehingga penumpang hanya perlu memilih tujuan sementara sistem kendaraan menangani panduan dan memastikan keselamatan mereka.” tutup Jin.
Ke depannya, pabrikan otomotif asal Jerman tersebut akan merilis purwarupa yang sudah diperbarui pada pertengahan tahun 2023. [dera/timBX] berbagai sumber.