MENU
icon label
image label
blacklogo

Fujitsu Bangun Pabrik Tanaman Berteknologi

MAY 17, 2014@13:00 WIB | 1,723 Views

Siapa yang mengira perusahaan teknologi asal Jepang yang berkutat dengan teknologi komputer dan gadget seperti Fujitsu, ternyata punya "Pabrik" tanaman. Fujitsu telah membudidayakan sayuran Selada secara hidroponik dengan jumlah yang sangat besar. Pabrik sayuran ini telah dimulai sejak tahun lalu, dan Fujitsu mulai menjual hasil produksinya dengan harga ¥ 500  per 90 gram.  

Selada-selada ini di diletakan di ruangan besar yang berisi rak-rak tanaman, dengan teknologi tinggi yang menjamin lingkungan tetap steril bebas dari hama tanpa menggunakan pestisida. Ruangan tersebut terdapat pula sistem yang mengontrol kontaminan udara, array sensor, yang penuh perhitungan hingga sayuran tersebut dapat dipanen pada waktu yang tepat dan hasil yang ideal.

Sayuran yang dibudidayakan oleh Fujitsu ini ditujukan untuk para penderita penyakit ginjal, dimana Selada yang dihasilkan bisa menjadi rendah kalium. Fujitsu telah menyediakan dana sekitar $ 4 juta untuk proyek budidaya tersebut hingga tahun 2017 mendatang. Rupanya proyek ini "Pabrik" tanaman yang dibangun Fujitsu juga dilakukan oleh dengan produsen asal Jepang lain yaitu Olympus, yang memanfaatkan bangunan pabrik yang tak beroperasi menjadi sarana bercocok tanam yang baik.[iam/timBX]

Tags :

#
Fujitsu
X