MENU
icon label
image label
blacklogo

Hoverboard, Papan Seluncur Terbang Pertama di Dunia

NOV 22, 2014@16:00 WIB | 5,276 Views

Imajinasi memang selalu mendahului inovasi. Jika anda pernah melihat papan seluncur terbang yang ada di film "Back to The Future," tentu tak menyangka kalau kendaraan melayang Marty McFly kini telah diwujudkan dalam versi nyata.

Dibuat oleh Hendo, papan seluncur bernama Hoverboard ini menggunakan empat magnet bebentuk cakram sebagai motor utama. Magnet tersebut menghasilkan medan elektromagnetik yang mampu mengangkat papan beserta pengendara dengan ketinggian 1 inci.

Hendo diperkenalkan melalui situs Kickstarter dan berhasil mengumpulkan dana sebesar  $250,000 untuk membuat prototype perdananya. Kini Hendo telah memamerkan hasil kerja mereka ke publik.

Ditawarkan dengan harga  $10,000, Hendo telah mempersiapkan pre-order untuk perangkat tersebut. Simak aksi skateboarder profesional Tony Hawk saat menjajal papan seluncur terbang pertama didunia, Hoverboard.[iam/timBX]

Tags :

#
Hoverboard
X