MENU
icon label
image label
blacklogo

ZTE Pasarkan Produk Hingga Gandeng Pasar Ritel

FEB 13, 2015@10:56 WIB | 1,003 Views

ZTE Indonesia Mobile Devices mengumumkan bahwa mereka telah bekerjasama dengan pasar modern Transmart Carrefour, untuk memperluas distribusi produk-produk ZTE terlaris, seperti ZTE Kis 3, ZTE Blade G-Lux, dan ZTE Blade Vec Pro. Kerjasama ini mendukung ketersediaan produk ZTE untuk seluruh pasar Indonesia.

Kolaborasi dengan Transmart Carrefour akan mendukung ZTE untuk mendekatkan berbagai produknya dengan target pasar mereka yang berlokasi di seluruh Indonesia. Transmart Carrefour adalah salah satu “pasar modern” yang paling besar yang  menyediakan pilihan barang yang lengkap dan bervariasi, termasuk gadget dan barang-barang elektronik.

Keanekaragaman dan kualitas unggul yang ditawarkan oleh Transmart Carrefour membuat banyak masyarakat Indonesia percaya kepada Transmart Carrefour sebagai tempat untuk membeli barang-barang kebutuhan sehari-hari mereka. Hal tersebutlah yang menjadi alasan utama mengapa ZTE Indonesia Mobile Devices menganggap Transmart Carrefour sebagai rekan strategis untuk bersama membangun kolaborasi.

Saat ini, Transmart Carrefour akan menawarkan 3 smartphone terbaru dan paling laris milik ZTE, seperti ZTE Kis 3, ZTE Blade G-Lux, dan ZTE Blade Vec Pro. Dalam waktu dekat ini, ZTE akan menambah daftar produk-produk terbaik yang cocok untuk pasar Indonesia di Transmart Carrefour. Dengan hampir 89 toko di 13 provinsi, Transmart Carrefour Indonesia melayani hampir 500,000 pelanggan per hari, menawarkan obat-obatan, produk segar, barang-barang elektronik, dan banyak lagi.

Kolaborasi ZTE – Transmart Carrefour sudah terjalin dan produk-produk ZTE sudah tersedia untuk para pelanggan. Pelanggan saat ini dapat langsung pergi ke booth ZTE di toko-toko Carrefour untuk mencobanya dan membeli produk-produk tersebut, seperti ZTE Kis 3 (seharga Rp 699,999), ZTE Blade G-Lux (Rp 1,199,000), dan ZTE Blade Vec Pro (Rp 2,299,000).[Lalu/timBX]

Tags :

#
ZTE Indonesia Mobile Devices
#
ZTE Indonesia
#
ZTE
#
ZTE Kis 3
#
ZTE Blade G-Lux
#
ZTE Blade Vec Pro
X