DEC 25, 2018@15:30 WIB | 930 Views
Antara Canon dan Nikon telah membuat loncatan besar sebagai kamera berkemampuan astronomi terbaik di kelasnya. Namun tahun 2016, TinyMOS yang berpusat di Singapura telah membuat klaim baru sebagai produsen kamera berkemampuan astronomi terkecil di dunia, dengan nama Tiny01. Namun sekarang perusahaan kembali membuat kamera yang lebih kecil dengan nama Nano1.
Tiny01 mengumpulkan modal melalui crowd funding hampir USD 500 ribu saat penutupan kampanye indiegogo bulan Juli 2016. Dengan dimensi kamera 113x69x22 mm saat itu menjadi kamera paling kecil di dunia. TinyMOS kembali meluncurkan Nano1 lebih kecil ukurannya dari pendahulunya, dengan dimensi 62,5x42x28,8 mm, dengan berat hanya mencapai 100 gram saja. Menggunakan lensa kit F2.8 dengan lebar 170 derajat. TinyMOS dengan Nano1 cukup mudah untuk membidik sebuah angle di perbatasan, yang situasi udaranya lebih bebas dari polusi, dan saat kondisi malam langit terlihat cukup cerah untuk dipotret.
Cukup dengan sebuah Nano1 dan sebuah tripod, sudah mampu mengimbangi kinerja DSLR, lensa besar dan tripod besar. Kemampuannya dikemas melalui sensor CMOS Sony IMX377 dengan resolusi 12 megapiksel, layar sentuh IPS 2,33 inci, dan kapasitas baterai 1200mAh, dan slot micro SD. Nano1 mampu mereduksi noise akibat pencahayaan rendah. Kemampuan videonya sudah mampu merekam video beresolusi 4K pada 60 fps, 1080pixel pada 120 fps atau 720pixel pada 240 fps. Serta mampu menangkap dengan exposure yang lama.
Bukan hanya itu, Nano1 memiliki kemampuan luar biasa, karena memiliki dual mounting. Pertama menggunakan lensa M12 dengan menggunakan mounting inner. Atau bisa menggunakan mounting C glass yang lebih besar. Kedua dapat menggunakan teleskop yang kompatibel dengan pemasangan terbalik yang dikenal sebagai fokus utama.
Tersedia preset mode exposure yang cukup mudah untuk memotret langit saat malam tiba, dilengkapi dengan peta bintang augmented reality yang dapat ditambatkan ke smartphone Anda, fungsinya sebagai panduan mendapati rasi bintang dan galaksi. Memiliki dual band 802.11n Wifi technology yang membantu mengoperasikan secara jarak jauh atau sekedar transfer gambar atau video melalui ponsel Android atau iOS Anda.
Harga yang ditawarkan untuk Nano1 USD350, dan bila Anda memesan sekarang diperkirakan akan sampai pada Maret 2019. [Ahs/timBX]